Peringatan Hari Kesatuan Gerak PKK Ke-52: Sinergi Menuju Pemberdayaan Keluarga Sejahtera di Kota Bengkulu

Berita4 Dilihat
banner 468x60

Bengkulu, lintasaktual.com – Penjabat Walikota Bengkulu Arif Gunadi yang diwakili oleh Staf Ahli Bidang Pembangunan Ekonomi Rosminiarty hadir dalam acara Peringatan Hari Kesatuan Gerak (HKG) TP PKK Ke-52 tingkat Kota Bengkulu Tahun 2024 di aula hotel Adeeva Kota Bengkulu, pada Kamis (22/08/2024). Pada peringatan TP PKK ke-52 Tahun tersebut, TP PKK Kota Bengkulu melakukan pemotongan tumpeng dan penandatanganan kerja sama dengan Dukcapil, Bappeda, Damkar, Kesbangpol, dan BPSIP Provinsi Bengkulu.Dalam kesempatan ini, Rosminiarty memberikan ucapan selamat Hari Kesatuan Gerak PKK ke-57 dan juga selamat atas terlaksananya kegiatan ini yang dapat membawa semangat dan energi baru pada setiap langkah seluruh kader PKK, untuk bergerak bersama mensukseskan program-program pemerintah, bersama PKK mewujudkan keluarga sejahtera menuju Indonesia maju.Sementara itu, Penjabat Ketua TP PKK Kota Bengkulu Ny. Dwi Ratna Gunadi menambahkan bahwa meskipun telah banyak kemajuan yang telah dicapai, masih terdapat banyak persoalan dan permasalahan yang harus diselesaikan bersama. Oleh karena itu, pemerintah Kota Bengkulu terus melakukan berbagai upaya perbaikan di semua sektor kehidupan masyarakat, diharapkan program-program PKK dapat terus berkembang sehingga senantiasa sejalan dengan program-program pemerintah melalui 10 program pokok PKK. Tujuan diadakannya peringatan Hari Kesatuan Gerak PKK ke-52 tahun 2024 ini adalah untuk memantapkan pemahaman mengenai filosofi pemberdayaan dan kesejahteraan keluarga, mengoptimalkan potensi gerakan masyarakat untuk bersinergi dengan pemerintah dalam mempercepat pembangunan nasional dan daerah, serta mencapai rencana induk gerakan PKK hingga tahun 2024.

Kota Bengkulu

banner 336x280

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *